Tragedi Keracunan di Bantargebang Sisakan Cerita Pria Tua Misterius Sebelum Kejadian, Siapa Dia?
Suasana kontrakan tempat penghuni berjumlah lima orang mengalami keracunan--
KARAWANGBEKASI.DISWAY.ID - Kasus dugaan keracunan yang menewaskan tiga orang dan masih memiliki hubungan keluarga dalam satu kontrakan di Ciketing Udik, Bantargebang, Kota Bekasi masih menyisakan tanda tanya terkait peneybabnya.
Hingga saat ini diketahui aparat kepolisian dari Polrestro Metro Bekasi Kota masih terus melakukan pendalaman terkait penyebab utama dan penyelidikan kepada pihak yang diduga terlibat dalam tragedi itu.
Namun, sejumlah saksi di sekitar rumah korban mulai memberikan keterangan terkait satu sosok pria yang dianggap sudah tua dengan usia diatas 60 tahunan.
Warga setempat mengakui bahwa sebelum kejadian menewaskan penghuni kontrakan itu ada sosok pria tua yang datang di lingkungan itu untuk menanyakan pemilik rumah kontrakan di sekitar lokasi kejadian tragedi keracunan sekeluarga.
Hal itu diceritakan Cartini (33) dengan menjawab bahwa rumah itu tidak ditempati (rumah tempat kejadian keracunan sekarang).
BACA JUGA:Kapolres Sebut 1 Korban Terduga Keracunan di Bekasi Kondisinya Mulai Membaik
“Ada kakek begitu lah, dateng nanya ke saya ada kontrakan ga, saya jawab yang itu mah ga layak (Rumah-TKP) kosong Pak. Pemiliknya jauh disana di gang Alwi, nah dicari sama dia ternyata dapet yang punya rumahnya,” kata Cartini kepada media, Senin (16/1/2023).
Namun setelah itu jelasnya pria yang diperkirakan berusia antara 60-65 tahun kemudian tidak berjumpa lagi dengannya. Hanya saja, rumah kosong yang ditunjuk lelaki itu sudah nampak ditempati oleh beberapa orang.
BACA JUGA:5 Keluarga Diduga Keracunan di Bekasi, Begini Kronologisnya!
“Iya awalnya dia ga tau ada rumah kontrakan, dia cuman nanya itu ada rumah kosong. Iya itu dia keluarga itu yang nempatin,” ungkapnya.
Ia menjelaskan mengenai ciri-ciri pria paruh baya yang menanyakan rumah kosong untuk di sewa itu kulitnya hitam, memakai handuk di kalungin dan memakai topi bulat. Usia diperkirakan 60 tahun atau lebih.
Dari sumber lain, Ami (60) yang juga tetangga korban mengungkapkan hal yang sama terkait dengan pria yang menanyakan rumah kontrakan. Ia sempat ditanyai polisi terkait dengan foto pria tua itu.
BACA JUGA:Korban Tewas Diduga Keracunan di Kota Bekasi Bertambah, Jadi Tiga Orang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: